Jambi (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Jambi mencatat sebanyak tujuh kabupaten dan kota di provinsi itu terendam banjir akibat intensitas curah hujan meningkat dalam beberapa pekan terakhir ini.
Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Kesiapsiagaan BPBD Provinsi Jambi Ismail di Jambi, Jumat, mengatakan dari tujuh kabupaten dan kota itu ada ribuan rumah yang terendam banjir dan 99 ribu orang terdampak.
Hampir sepekan terakhir ini intensitas curah hujan terus meningkat akibatnya banjir masih merendam rumah warga di Provinsi Jambi.
Intensitas hujan di Provinsi Jambi masih cukup tinggi yang terjadi di setiap wilayah, sehingga kondisi di sejumlah daerah terendam banjir akibat meluapnya Sungai Batanghari.
Tujuh kabupaten dan kota di Jambi terendam banjir

Kondisi banjir di Kabupaten Batanghari, Jambi. (ANTARA/Wahdi Septiawan)