Dia menjelaskan 250 dosis vaksin tambahan ini siap disuntikkan untuk hewan ternak mulai dari sapi, kerbau, kambing, dan domba, agar terhindar dari wabah PMK.Dalam pemberian vaksin pihaknya membentuk tim Satgas PMK untuk mendatangi sejumlah peternakan hewan ternak milik masyarakat di seluruh kecamatan di Kabupaten OKU.
Hewan ternak milik masyarakat akan divaksin secara gratis, kata dia, jika memenuhi beberapa syarat antara lain dalam keadaan sehat dan sedang tidak bunting.
"Melalui upaya-upaya ini diharapkan dapat menjaga populasi hewan ternak di Kabupaten OKU, karena hewan yang sudah mendapat vaksin cenderung memiliki kekebalan tubuh sehingga kebal dari penyebaran berbagai penyakit, termasuk PMK," ujarnya.
Dinas Pertanian OKU gencarkan pemberian vaksin PMK

Petugas Dinas Pertanian OKU memberikan suntikan vaksin anti PMK kepada hewan ternak, Kamis. (ANTARA/Edo Purmana)