Palembang (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Banyuasin, Sumatera Selatan mendorong ratusan perusahaan untuk melakukan optimalisasi penyerapan lapangan kerja bagi angkatan kerja guna menyediakan lapangan kerja di daerah itu.
Sekretaris Daerah Banyuasin Erwin Ibrahim di Banyuasin, Selasa, mengatakan dalam upaya menangani tingkat pengangguran terbuka, pihaknya menggandeng ratusan perusahaan dalam bidang perkebunan untuk membuka lapangan pekerjaan.
"Melalui upaya tersebut dalam tahun 2024 kami berhasil menekan angka pengangguran menjadi hanya 3,24 persen dari total 100.000 jumlah penduduk produktif," katanya.
Ia menambahkan angka tersebut juga berhasil menekan angka kemiskinan menjadi hanya sembilan persenan dari total seluruh jumlah penduduk sebanyak 800.000 total penduduk di Kabupaten Banyuasin.
Selain itu, pihaknya juga melibatkan sebanyak 3.600 pelaku industri kecil menengah dan berhasil menciptakan sebanyak 40.000 warga yang menjadi pelaku usaha mikro kecil menengah (UMKM).
Pemkab Banyuasin juga rutin mengadakan jobfair yang mengundang ratusan perusahaan dan para pencari kerja, sehingga terbuka lapangan pekerjaan bagi para pencari kerja di Banyuasin.
Menurutnya upaya yang dilakukan tersebut juga berhasil dalam menekan angka kemiskinan yang saat ini berada di bawah 10 persen.
Pemkab Banyuasin gandeng ratusan perusahaan sediakan lapangan kerja

Sekretaris Daerah Banyuasin Erwin Ibrahim. (ANTARA/ M IMAM PRAMANA)