Banda Aceh (ANTARA) - Syair adat Aceh Peumulia Jamee (memuliakan tamu) menggema pada pembukaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara 2024 di Stadion Harapan Bangsa Banda Aceh, Senin malam.
Syair yang dibacakan oleh siswa SMPN 2 Sigli Kabupaten Pidie, Aceh M Zikir Aulia itu sebagai tanda menyampaikan tradisi persaudaraan yang dibangun oleh masyarakat Aceh terhadap tamu di tanah rencong.
Bacaannya dengan irama khas Aceh yang dibalut suara merdu, M Zikir mampu membuat masyarakat yang hadir di pembukaan terkesima.
Syair adat Peumulia Jamee atau salam menyambut tamu tersebut menceritakan tentang keindahan alam dan keramahan masyarakat Aceh terhadap pendatang.