Jakarta (ANTARA) - Polda Metro Jaya menyebutkan sebelum pemengaruh atau selebgram Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia pada Jumat (23/1), terdengar suara erangan kesakitan dari kamarnya.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Budi Hermato dalam keterangannya, Senin, menyebutkan hal tersebut berdasarkan keterangan saksi asisten rumah tangga (ART), Lula Lahfah.
"Sekitar (Kamis) jam 10.00 WIB malam masuk kamar, terus (Jumat) jam 02.00 WIB dini hari, ART mendengar dia (Lula) kayak kesakitan," katanya.
Budi menjelaskan berdasarkan keterangan saksi teriakan seperti erangan kesakitan dari Lula Lahfah.
"Karena kan korban atau almarhum itu habis operasi batu ginjal ya, tanggalnya lagi dicek ke RS, habis operasi batu ginjal, sama asam lambung akut," katanya.
Polisi: Ada erangan dari kamar Lula Lahfah sebelum ditemukan tewas
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Budi Hermato saat ditemui di Mapolda Metro Jaya, Senin (19/1/2026). ANTARA/Ilham Kausar
