Medan (ANTARA) - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan terpantau sebanyak 67 titik panas atau hotspot yang tersebar di sejumlah wilayah di Sumatera Utara.
'Titik panas tersebut terpantau berdasarkan pantauan sensor medis yakni Satelit Tera, Aqua, SNPP, dan NOAA20. Hari ini suhu di sebagian Sumatera Utara mencapai 36 Derajat Celcius,' kata Prakirawan Cuaca Balai Besar MKG wilayah I Medan Defri Mandoza, Minggu.
Ia mengatakan saat ini cuaca di sebagian wilayah Sumatera Utara masih cukup panas, namun demikian sebagian wilayah sudah mulai terjadi hujan meski dengan intensitas ringan hingga sedang.
Terkait adanya titik panas, pihaknya mengimbau masyarakat untuk tidak melakukan pembakaran saat membersihkan lahan, khususnya di wilayah yang suhunya masih cukup panas seperti di Labuhanbatu, Labuhanbatu Utara dan Labuhanbatu Selatan.
Berita Terkait
PLN UID S2JB sebut kebakaran water tank tanpa korban dan kerugian
Rabu, 6 November 2024 14:20 Wib
Kebakaran ruangan Samapta Polresta Jambi disebabkan percikan dari gangguan kelistrikan
Selasa, 5 November 2024 1:00 Wib
Relawan damkar meninggal dalam kebakaran gudang di Banjarmasin
Minggu, 3 November 2024 15:20 Wib
Polda Gorontalo kebakaran, Tim Mabes Polri investigasi
Minggu, 3 November 2024 4:41 Wib
Karhutla masih mengancam, BPBD OKU Selatan sosialisasikan pencegahan
Sabtu, 2 November 2024 20:00 Wib
BPBD OKU Selatan padamkan karhutla di Desa Tekana
Jumat, 1 November 2024 18:58 Wib
Sebuah stasiun tv di Jambi kebakaran
Minggu, 27 Oktober 2024 12:30 Wib
Seorang lansia jadi korban kebakaran lahan yang disulutnya sendiri untuk kebun jagung
Sabtu, 26 Oktober 2024 10:59 Wib