Jakarta (ANTARA) - PK Entertainment bersama Sound Rhythm dan AEG Presents Asia mengumumkan pemindahan tempat konser "Ed Sheeran: + - = ÷ x Tour 2024" pada 2 Maret 2024 dari Stadion Utama Gelora Bung Karno di Jakarta Pusat ke Jakarta International Stadium (JIS) di Jakarta Utara.
Promotor menyampaikan bahwa pemindahan lokasi konser dilakukan karena Stadion Utama Gelora Bung Karno akan disiapkan untuk tempat pertandingan sepak bola antara Timnas Indonesia dan Vietnam, yang dijadwalkan berlangsung pada 21 Maret 2024.
"Kami menyadari pentingnya pertandingan sepak bola Timnas Indonesia, apalagi ketika Indonesia menjadi tuan rumah. Dukungan kami sejalan dengan tujuan pemerintah untuk memajukan olahraga nasional," kata Co-Founder and Chief Operating Officer PK Entertainment Harry Sudarma dalam keterangan persnya di Jakarta, Jumat.
"Kami juga yakin JIS sebagai stadion sepak bola bertaraf internasional yang terbesar di Indonesia, juga mampu memberikan pengalaman tak terlupakan bagi para penggemar Ed Sheeran," katanya.
Harry menyampaikan bahwa timnya bekerja bersama dengan pengelola JIS untuk mengupayakan konser Ed Sheeran berlangsung lancar dan menyenangkan bagi seluruh penggemar, termasuk menyiapkan tempat parkir tambahan dan layanan transportasi.
Penyelenggara juga berupaya memastikan para penggemar mendapatkan pengalaman konser terbaik, termasuk sensasi panggung 360 derajat yang merupakan bagian dari standar global untuk "Ed Sheeran: + - = ÷ x Tour 2024".
Berita Terkait
Cerita Maudy Ayunda tentang G20 lalu Richard Oh berpulang
Jumat, 8 April 2022 6:37 Wib
Ed Sheeran menang atas gugatan hak cipta "Shape of You"
Kamis, 7 April 2022 10:09 Wib
Ed Sheeran bantah tuduhan lagu "Shape of You" menjiplak lagu Sami Switch
Selasa, 8 Maret 2022 9:39 Wib
Ed Sheeran dan Taylor Swift nostalgia di "The Joker and the Queen"
Jumat, 11 Februari 2022 9:54 Wib
Fireboy DML dan Ed Sheeran kolaborasi di single "Peru"
Senin, 7 Februari 2022 13:59 Wib
Adele dan Ed Sheeran pimpin nominasi BRIT Awards
Minggu, 19 Desember 2021 19:05 Wib
Ed Sheeran rilis album keempat di tengah masa isolasi mandiri COVID-19
Sabtu, 30 Oktober 2021 10:48 Wib
BTS resmi rilis "Permission to Dance" ciptaan Ed Sheeran
Jumat, 9 Juli 2021 13:13 Wib