Polda Metro Jaya mengerahkan sebanyak 5.734 personel untuk mengamankan acara Munajat Kubro bertema "Untuk Keselamatan NKRI dan Kemenangan Palestina" di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Sabtu (2/12).
"5.734 personel untuk pengamanan 2 Desember 2023 di Monas," ucap Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko saat dikonfirmasi, Jumat.
Sementara itu Kasatlantas Polres Jakarta Pusat Kompol Gomos Simamora mengatakan, kepolisian juga menerapkan rekayasa lalu lintas yang bersifat situasional saat acara berlangsung.
"Dengan jumlah banyak orang pasti ada pengalihan (arus) nanti. Tapi mudah-mudahan hari Sabtu nanti lebih landai. Kita belum tahu massanya, jumlahnya berapa," katanya.
"5.734 personel untuk pengamanan 2 Desember 2023 di Monas," ucap Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko saat dikonfirmasi, Jumat.
Sementara itu Kasatlantas Polres Jakarta Pusat Kompol Gomos Simamora mengatakan, kepolisian juga menerapkan rekayasa lalu lintas yang bersifat situasional saat acara berlangsung.
"Dengan jumlah banyak orang pasti ada pengalihan (arus) nanti. Tapi mudah-mudahan hari Sabtu nanti lebih landai. Kita belum tahu massanya, jumlahnya berapa," katanya.