Dibekukan dari skuat, nasib Mesut Ozil makin tidak jelas

id Arsenal,Mesut Ozil,Liga Inggris,Liga Premier,Piala FA,Chelsea,Mikel Arteta,nasib ozil,transfer pemain,berita sumsel, berita palembang, antara sumsel

Dibekukan dari skuat, nasib Mesut Ozil makin tidak jelas

Mesut Ozil (Action Images via Reuters/JOHN SIBLEY)

Jakarta (ANTARA) - Nasib Mesut Ozil semakin tidak menentu setelah dibekukan dari skuat Arsenal dan gelandang asal Jerman itu sudah tidak bermain untuk sejak kompetisi Liga Premier Inggris bergulir kembali bulan lalu dan ia tidak dilibatkan saat Arsenal menang 3-2 atas Watford, Minggu (26/7).

Pelatih Mikel Arteta enggan membahas tentang nasib pemain berusia 31 tahun tersebut di depan umum. Arteta beralasan bahwa ia tidak memainkan Ozil dalam pertandingan pertama melawan Manchester City karena alasan taktis.

Arteta juga mengungkapkan bahwa Ozil tidak tampil di laga-laga berikutnya karena mengalami cedera punggung. Ozil sejak awal musim ini tampil jauh di bawah standar. Pada awal musim ini, eks pemain Real Madrid itu sempat jarang dimainkan pelatih The Gunners kala itu, Unai Emery.

Selain karena performanya yang tidak kunjung membaik, mental Ozil juga sempat terguncang karena hampir menjadi korban perampokan di pusat Kota London.

Baca juga: Ozil sumbang 80.000 poundsterling bagi umat muslim di Turki yang kesulitan akibat pandemi Corona
Baca juga: Ozil berikan yang terbaik jika kembali ke tim inti

Saat posisi pelatih diambil alih Mikel Arteta pada Desember 2019, situasi dan performa Ozil sempat membaik. Namun, sejak akhir Desember 2019 hingga pertengahan 2020, Ozil hanya mencatatkan 12 penampilan bersama The Gunners.

Seperti yang diketahui, Ozil adalah pemain dengan bayaran tertinggi di Arsenal dengan gaji 350.000 poundsterling (sekitar Rp6,54 miliar) per pekan dan kontraknya hanya tersisa satu tahun.

Bukan rahasia lagi bahwa Arsenal ingin berhemat dengan mengurangi gaji besar Ozil atau menjualnya ke klub lain.

Pemain juara Piala Dunia itu telah dikaitkan dengan transfer ke klub Turki dan Amerika Serikat dalam beberapa pekan terakhir, meski ia dilaporkan telah menolak tawaran dari klub Turki Fenerbahce.

Ozil musim ini hanya tampil 23 kali di semua kompetisi untuk The Gunners dan hanya mencetak satu gol.

Menurut laporan Sky Sports, Selasa, Arteta tidak akan lagi melibatkan Ozil di pertandingan tersisa musim ini. Pelatih asal Spanyol tersebut memiliki dua pemain lain yang akan mengisi posisinya yaitu Dani Ceballos dan Joe Willock.

Arsenal dijadwalkan akan bertanding di final Piala FA 2019-2020 melawan Chelsea pada Sabtu (1/8) malam WIB.

Baca juga: Ozil dan tiga bintang Arsenal tolak kesepakatan pemotongan gaji 12,5 persen
Baca juga: Arsenal akan pinjamkan Ozil di bursa transfer Januari
Baca juga: Ozil, habis manis sepah dibuang