Terkait bencana alam tersebut, pihaknya menerjunkan personel ke lokasi bencana alam untuk membantu evakuasi korban ke tempat yang aman guna mengantisipasi korban jiwa.
BPBD OKU bersama Satgas Bansor mendistribusikan bantuan logistik ke masyarakat yang terdampak banjir guna meringankan kebutuhan sehari-hari pasca-dilanda bencana alam.
"Alhamdulillah sejak kemarin banjir sudah surut. Meskipun demikian, Satgas Bansor hingga kini masih melaksanakan patroli terhadap wilayah-wilayah di Kabupaten OKU yang rawan terjadi banjir guna mengantisipasi bencana susulan," ujarnya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Ribuan warga OKU Sumsel terdampak bencana banjir
Ribuan warga OKU terdampak bencana banjir
Permukiman penduduk di Kabupaten OKU terendam banjir. ANTARA/Edo Purmana
