Jakarta (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat meminta aparat kepolisian untuk mengusut tuntas kasus pemalakan sopir di wilayah Kapuk, Cengkareng, pada Sabtu (15/2).
"Kami sudah berkoordinasi dengan kepolisian untuk mengusut tuntas kasus yang terjadi di Cengkareng. Kami minta pelakunya ditindak tegas," kata Wali Kota Jakarta Barat Uus Kuswanto di Jakarta, Kamis.
Selain itu, dirinya meminta camat Cengkareng dan lurah Kapuk bersama warga sekitar untuk melakukan pengawasan untuk mengantisipasi terjadinya premanisme di wilayah tersebut.
"Kami antisipasi agar tidak terulang kembali," kata Uus.
Polisi diminta usut tuntas kasus pemalakan sopir di Cengkareng
Arsip- pelaku pemerasan sopir truk. (ANTARA/HO-Polres Metro Jakarta Barat)
