Dinas Pertanian OKU jemput bola beri vaksin anti rabies
Baturaja (ANTARA) - Dinas Pertanian Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Sumatra Selatan menggalakkan program jemput bola untuk pemberian vaksin anti rabies bagi hewan peliharaan milik masyarakat di daerah itu.
Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Pertanian OKU Ermuni Saurimin melalui Sub Koordinator Keswan Hendri Afrizal di Baturaja Senin mengatakan, pemberian vaksin bagi hewan peliharaan seperti anjing, kucing, dan kera ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Rabies Sedunia tahun 2024.
Hendri menjelaskan, program tersebut menyasar pada 1.500 hewan peliharaan milik masyarakat yang diberi vaksin secara gratis agar terhindar dari virus rabies.
"Program ini kami laksanakan sejak September hingga Desember 2024," katanya.
Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan Dinas Pertanian OKU Ermuni Saurimin melalui Sub Koordinator Keswan Hendri Afrizal di Baturaja Senin mengatakan, pemberian vaksin bagi hewan peliharaan seperti anjing, kucing, dan kera ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Rabies Sedunia tahun 2024.
Hendri menjelaskan, program tersebut menyasar pada 1.500 hewan peliharaan milik masyarakat yang diberi vaksin secara gratis agar terhindar dari virus rabies.
"Program ini kami laksanakan sejak September hingga Desember 2024," katanya.