Kebakaran di wilayah padat penduduk hanguskan 9 rumah

id Kebakaran,Damkar,Panca usaha

Kebakaran di wilayah padat penduduk hanguskan 9 rumah

Petugas PBK Kota Palembang dibantu warga berusaha memadamkan api di Jalan Panca usaha Lorong Anggrek RT 51 kelurahan 5 ulu Kecamatan Seberang ulu 1 Kota Palembang, Minggu siang (26/8). (ANTARA News Sumsel/Aziz Munajar/Erwin Matondang/18)

Palembang (ANTARA News Sumsel) - Kebakaran kembali terjadi di kawasan padat penduduk Jalan Panca Usaha Lorong Anggrek RT 51 Kelurahan 5 Ulu Kecamatan Seberang Ulu 1 Kota Palembang, Minggu siang.

Pantauan Antara News Sumsel kebakaran muncul sekitar pukul 11.00 WIB dari rumah warga bernama Laily, kondisi angin kencang membuat api cepat menjalar ke rumah lain, warga yang panik berusaha memadamkan dengan peralatan seadanya.

"Orang-orang semuanya teriak jadi saya keluar, ternyata rumah Laily terbakar, kami langsung berusaha memadamkan, tapi angin kencang sekali jadi 9 rumah lain ikut tersambar," kata Ketua RT 51 Ismail saat di lokasi.

Menurutnya rumah yang menjadi sumber kebakaran dihuni banyak kepala keluarga, berdasarkan informasi yang pihaknya terima kebakaran diduga berasal dari nyala api kompor saat memasak dalam kondisi ditinggal pergi penghuni rumah.

Besarnya kobaran api memaksa 11 mobil damkar diterjunkan untuk proses pemadaman, sayangnya semua mobil tidak bisa masuk ke lokasi kebakaran karena sempitnya akses, sehingga petugas PBK Kota Palembang terpaksa mengulurkan selang sepanjang 20 meter lebih menuju lokasi.

Petugas pemadam berhasil menaklukan api dalam 1,5 jam, meskipun api akhirnya menghanguskan 9 rumah yang ditinggali 25 kepala keluarga.

Sementara itu Kepala SPKT Polresta Palembang Ipda Dofan yang turun langsung membantu warga mengamankan lokasi kebakaran mmengatakan untuk dugaan api sementara belum dapat dipastikan asalnya.

"Untuk penyelidikan dugaan asal api belum bisa di lakukan karena sekarang masih dalam proses pendinginan oleh petugas,untuk korban jiwa belum ada laporan," ujar Ipda Dofan.

Akibat peristiwa kebakaran, korban kebakaran langsung mengungsi ke rumah warga lain dengan barang-barang yang berhasil diselamatkan, beberapa pemilik rumah sempat pingsan karena shock melihat besarnya kobaran api menghanguskan rumah.

Pewarta :
Editor: Erwin Matondang
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.