Polda Sumsel buka layanan penanganan keluhan bahan pokok langka

id Polda Sumsel,Ramadhan di Sumsel,Bahan pokok Sumsel

Polda Sumsel buka layanan penanganan  keluhan bahan pokok langka

Polda Sumsel membuka layanan penanganan keluhan bahan pokok bagi masyarakat apabila mengalami kelangkaan selama bulan puasa tahun ini. ANTARA/HO-Polda Sumsel

"Kami hadir di sini untuk memastikan bahwa tidak ada oknum yang memanfaatkan momen ini untuk mencari keuntungan pribadi dengan cara yang tidak bertanggung jawab," ujarnya.

Kompol Andrie menambahkan bahwa operasi pada bulan puasa ini bukan sekadar ceremony, melainkan juga merupakan bentuk peringatan keras bagi pedagang nakal yang berani bermain-main dengan kebutuhan pokok masyarakat.

"Kami akan terus memantau pergerakan harga dan ketersediaan bahan pokok di pasar-pasar tradisional maupun modern," tegasnya.

Dengan langkah-langkah preventif dan represif yang terukur, Polda Sumsel berupaya menciptakan iklim perdagangan yang sehat dan adil sehingga masyarakat dapat memperoleh bahan pokok dengan harga yang wajar dan terjangkau.

Sementara itu, pengelola Pasar Satelit Perumnas Sako Muhammad Toha menyambut baik langkah proaktif yang diambil oleh Polda Sumsel.

"Kami sangat mengapresiasi kehadiran aparat kepolisian di pasar kami," ungkapnya.

Toha berkomitmen bekerja sama dengan Polda Sumsel dalam menjaga stabilitas harga dan ketersediaan bahan pokok di pasar tersebut.