Surabaya (ANTARA) - Menteri Pertahanan (Menhan) Letnan Jenderal TNI (Purn) Sjafrie Sjamsoeddin menargetkan dua unit kapal perang Fregat Merah Putih bisa diluncurkan dan beroperasi sebelum akhir tahun 2025.
"Targetnya kita luncurkan bulan Juni. Kemudian, insyaallah dalam waktu singkat Fregat Merah Putih 1 dan 2 siap beroperasi," katanya kepada wartawan di Surabaya, Jawa Timur, Jumat.
Fregat Merah Putih 1 telah dikerjakan di galangan PT PAL Indonesia sejak tahun 2023.
Industri strategis di bidang pertahanan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu menyusul mengerjakan Fregat Merah Putih 2 di tahun 2024.
Dua unit kapal tempur pertama buatan putra-putri Indonesia tersebut semula diprediksi baru dapat dioperasikan pada 2028 atau 2029.
Menhan target 2 unit Fregat Merah Putih beroperasi sebelum akhir 2025

Menhan Letjen TNI (Purn) Sjafrie Sjamsoeddin menyapa wartawan saat berkunjung di galangan PT PAL Indonesia, Surabaya, Jawa Timur, Jumat (24/1/2025). (ANTARA/Hanif Nashrullah)