Beijing (ANTARA News Sumsel) - Sekitar 70 mahasiswa Central Conservatory of Music (CCOM) Beijing, China, mementaskan gamelan dan tari-tarian dari Indonesia.
"Pementasan ini bagian dari ujian akhir program kelas gamelan, tari Indonesia, dan tabla India jurusan Musik," kata Risnandar, pengajar gamelan CCOM, kepada Antara di Beijing, Senin.
Ia menilai mahasiswa didiknya mampu menyajikan suguhan musik gamelan dan tari selama hampir dua jam dengan apik dan rancak.
Selain gamelan dan tari dari Indonesia, anak didiknya juga mementaskan musik tabla dari India.
Di sela-sela pementasan, Risnandar didampingi Ni Nyoman Yuliar Maheni, pengajar tari dari Institut Seni Indonesia, dan Sarit Das pengajar tabla, memberikan informasi mengenai musik dan tari.
Beberapa musik dan tari yang dibawakan para pelajar CCOM tersebut di antaranya Ladrang Moncer Laras Pelog Pathet Barang, Sound of the Ganges River, Rejang Renteng, Ladrang Wilujeng Laras Slendro Pathet Manyura, Kayida, Tortor, Ladrang Mugi Rahayu Lasar Slendro Pathet Manyura, Sekar Jagat, Lancaran Singa Nebah Laras Slendro Pathet Manyura, Pangpung, kolaborasi kendang-tabla, dan Kecak.
"Meskipun ujian, tapi pementasan tersebut disaksikan sekitar 300 penonton," kata Risnandar menambahkan.
Berita Terkait
Petinggi Kantor Berita Xinhua akui kagum dengan ANTARA Heritage Center
Senin, 25 November 2024 15:16 Wib
Kerja sama ANTARA-Xinhua berperan strategis kuatkan hubungan Indonesia-China
Senin, 25 November 2024 14:15 Wib
Mike Tyson tampar wajah Paul saat sesi penimbangan
Jumat, 15 November 2024 11:48 Wib
Pj Gubernur Sumsel ingatkan masyarakat lebih bijak cerna isu Pilkada
Jumat, 15 November 2024 8:49 Wib
Gilberto hadapi Billam-Smith untuk pertahankan gelar penjelajah WBA
Kamis, 14 November 2024 10:56 Wib
Mike Tyson berjanji tak akan kalah dari Jake Paul
Kamis, 14 November 2024 10:18 Wib
ANTARA-Agerpress sepakati kerja sama pertukaran berita
Rabu, 13 November 2024 11:33 Wib
KONI sebut PON 2028 orientasi cabang Olimpiade
Minggu, 3 November 2024 17:16 Wib