Pemkab Musi Banyuasin buka pendaftaran Transmigrasi

id transmigrasi, penduduk, musi banyuasin, Sekda Musi Banyuasin, Rusli SP, Transmigrasi Penduduk Setempat

Pemkab Musi Banyuasin buka pendaftaran Transmigrasi

Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan (Antarasumsel.com/Grafis/Aw)

Musi Banyuasin, Sumsel, (ANTARA Sumsel) - Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, membuka pendaftaran bagi masyarakat setempat untuk mengikuti Program Transmigrasi Penduduk Setempat.

"Pada 2016 disiapkan program transmigrasi untuk 75 kepala keluarga penduduk setempat. Untuk yang berminat silakan mendaftar dan mengikuiti seleksinya," kata Pelaksana Tugas Sekda Musi Banyuasin Rusli SP, di Sekayu, Kamis.

Dia menjelaskan program Transmigrasi Penduduk Setempat (TPS) pada tahun ini berlokasi di Desa Air Balui, Kecamatan Sanga Desa, dengan jumlah yang terbatas.

Dengan keterbatasan itu, pihaknya akan melakukan seleksi secara ketat melalui Tim Pendaftaran dan Seleksi Calon Transmigran Penduduk Setempat yang dibentuk pada September ini, katanya.

Menurut dia, seluruh panita yang tergabung dalam tim pendaftaran dan seleksi itu diminta bekerja sesuai dengan peraturan perundang-undangan mulai dari penerimaan, tahapan seleksi, sampai pada pelaksanaan.

Melalui berbagai upaya tersebut diharapkan dapat diperoleh calon transmigran yang serius mengikuti program transmigrasi penduduk setempat itu dan bisa dihindari timbulnya permasalahan dikemudian hari, ujar sekda.

Sementara Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Musi Banyuasin Zulfakar mengatakan pihaknya berupaya memberikan kesempatan sebesarnya-besarnya bagi masyarakat yang akan mengikuti seleksi program transmigarsi itu.

Dengan seleksi yang ketat diharapkan diperoleh calon transmigran yang benar-benar siap menjalani kehidupan bersama keluarga di tempat baru dan bekerja keras mengolah lahan pertanian/perkebunan di daerah transmigrasi, ujarnya.

Pewarta :
Editor: Ujang
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.