Perwakilan keraton Solo Kanjeng Mas Ayu Arum Ajeng Mas Kenyowursito (kiri) mengambil api dari sumber api abadi untuk Asian Paragames 2018, di Mrapen Desa Manggarmas, Grobogan, Jawa Tengah, Rabu (5/9). Api lentera tersebut kemudian dikirab ke delapan kota di Indonesia yaitu Solo, Ternate, Makassar, Bali, Pontianak, Medan, Pangkal Pinang dan terakhir Jakarta saat pembukaan kejuaraan atlet difabel se-Asia atau Asian Paragames 2018 pada 6-13 Oktober 2018. (ANTARA FOTO/Yusuf Nugroho/ama/18)