Baturaja (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan menargetkan 60 ribu pelajar sekolah di wilayah itu mengikuti program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digagas Presiden RI Prabowo Subianto.
Penjabat Bupati OKU M Iqbal Alisyahbana di Baturaja, Kamis, mengatakan program MBG saat ini baru dilaksanakan di 12 SD dan SMP atau di wilayah setempat secara mandiri.
Pemberian makan siang gratis tersebut dilaksanakan secara mandiri oleh 12 sekolah yang bekerja sama dengan pelaku usaha katering.
"Untuk tahap awal pembagian makan gratis dilaksanakan oleh 12 sekolah selama empat hari mulai 13-17 Januari 2025," katanya.
Saat ini, pihaknya sedang menyiapkan dapur umum untuk mendukung program tersebut agar tersentuh seluruh pelajar satuan pendidikan mulai dari jenjang PAUD hingga SMA di Kabupaten OKU.
Dia menjelaskan saat ini Badan Gizi Nasional (BGN) Kabupaten OKU sedang menganalisis untuk menyediakan makanan bergizi untuk diberikan kepada 60 ribu siswa di wilayah setempat secara gratis.
Dia menjelaskan pembagian makanan secara gratis ini menjadi bukti nyata kepedulian pemerintah terhadap kesejahteraan masyarakat, khususnya anak-anak, agar mendapat asupan makanan bergizi dan seimbang.
Program ini bertujuan meningkatkan kesehatan dan nutrisi anak-anak sebagai bagian dari upaya mendukung pendidikan berkualitas sekaligus menekan angka stunting.
"Dalam program ini tentunya akan menggandeng ahli gizi untuk memastikan komposisi kalori, lemak, dan protein dalam menu makan siang sesuai kebutuhan para pelajar," ujarnya.