Sandiaga Uno optimistis kunjungan wisman capai 10 juta pada 2023

id Sandiaga uno, Menparekraf, wisata belanja, ritel, sektor ritel, target kunjungan wisman, wisman, wisnus, kualitas udara

Sandiaga Uno optimistis kunjungan wisman capai 10 juta pada 2023

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno (ketiga kiri), Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag) Jerry Sambuaga (kedua kiri), Ketua Umum Apindo Shinta W Kamdani (kedua kanan) dalam Indonesia Retail Summit (IRS) 2023 di Jakarta, Selasa (15/8/2023). ANTARA/Ade Irma Junida

Jakarta (ANTARA) - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno optimistis kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) pada 2023 akan mencapai 10 juta kunjungan, atau melewati target 8,5 juta kunjungan.

Menurut dia, pemerintah pada tahun ini menargetkan 8,5 juta kunjungan wisman. Namun, dia optimistis angkanya akan meningkat 20-25 persen dengan kondisi yang terjadi saat ini.

"Kami di Kemenparekraf berikan kinerja guidance kepada pelaku sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Sudah dua kali dilakukan revisi, sekarang di angka terbaru 8,5 juta. It looks like, we're about 20-25 percent on top (sepertinya kita akan di atas target 20-25 persen), di atas target paling optimis. Kalau target optimisnya 8,5 juta, namun kita melihat bahwa angka wisman akan mencapai 10 juta tahun ini, insya Allah," katanya dalam Indonesia Retail Summit (IRS) 2023 di Jakarta, Selasa.

Oleh karena itu, Sandiaga meminta pengusaha ritel mempersiapkan diri untuk bisa memberikan layanan dan produk kepada para wisatawan.

"Saya tidak ingin wisatawan datang itu hanya jadi 'rohali', rombongan hanya lihat-lihat, 'rohana', rombongan yang hanya nanya-nanya. Mereka harus jadi 'rojali', rombongan jajan dan beli produk ritel modern Indonesia. Karena ini ritel modern, mereka harus jadi 'rogana', rombongan yang gak pake nawar-nawar," imbuhnya.