Gunakan hak pilih dapat gratis voucher belanja Palembang Icon Mall

id Picon,Palembang icon,Promo,Belanja

Gunakan hak pilih dapat gratis voucher belanja Palembang Icon Mall

Palembang Icon Mall (ANTARA News Sumsel/Fernando Tri Tanjung/Erwin Matondang/18)

Palembang (ANTARA News Sumsel) - Dalam rangka pemilihan kepala daerah hari ini 27 Juni 2018, Palembang Icon Mall memberikan voucher untuk pengunjung yang telah melakukan pencoblosan.

“Palembang Icon Mall memberikan ratusan Voucher khusus untuk pengunjung yang telah memberikan hak pilihnya,” kata Marketing Communication Manager Palembang Icon Mall Trulli, Rabu.

Trulli mengatakan untuk syarat mendapatkan voucher yakni dengan menunjukkan bukti jari bertinta sebagai tanda pengunjung telah melakukan pencoblosan, lalu cukup berbelanja minimal Rp350 ribu dengan sediakan bukti struk belanja.

Struk tersebut lalu ditukarkan ke bagian informasi untuk mendapatkan hadiah langsung berupa Voucher.

“Ratusan Voucher disediakan dari beberapa tenant di Palembang Icon Mall, diantaranya Cinemaxx, Waroenk Kita, shihlin, Ow My Plate, Osella, dan Hush Puppies,” ujarnya.

Selama hari pilkada, Palembang Icon Mall tetap beroperasi mulai pukul 10 pagi hingga 10 malam untuk memberikan kesempatan penuh untuk pengunjung dalam mendapatkan Vouchernya.

Pewarta :
Editor: Erwin Matondang
COPYRIGHT © ANTARA 2026

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.