Cianjur (ANTARA) - Kebun Raya Cibodas di Kabupaten Cianjur Jawa Barat mencatat bunga bangkai raksasa atau Amorphophallus Titanum kembali mekar dengan ketinggian tiga meter dengan lebar selundang atau spatha 142 centimeter bertepatan dengan libur hari raya.
Peneliti Ahli Muda Direktorat Pengelolaan Koleksi Ilmiah KKI Kebun Raya Cibodas, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Destri di Cianjur Minggu mengatakan, koleksi Nomor 76 ini mekar lebih cepat dari perkiraan di akhir Maret.
"Bunga bangkai ini mekar dengan ketinggian tiga meter tepatnya tinggi spadiks bunga bangkai raksasa mencapai 313 centimeter dan lebar spatha 142 centimeter, uniknya bunga bangkai mekar satu tahun sekali yang biasanya empat tahun sekali," katanya.
Bunga bangkai raksasa kembali mekar di Kebun Raya Cibodas Cianjur

Bunga bangkai raksasa saat kembali mekar di Kebun Raya Cibodas Kabupaten Cianjur Jawa Barat setinggi tiga meter dengan lebar kelopak 142 centimeter, dapat menjadi daya tarik wisatawan dan pemudik yang melintas. ANTARA/Ahmad Fikri.