Palembang (ANTARA News Sumsel) - Politeknik Pariwisata Palembang akan melaksanakan pertukaran mahasiswa antarnegara untuk memperkenalkan objek wisata alam, sejarah dan budaya Sumatera Selatan di luar negeri pada awal 2019.
"Selain pertukaran mahasiswa tersebut juga untuk memperkenalkan Sumsel ke dunia internasional," kata Direktur Politeknik Pariwisata Palembang Zulkifli Harahap di Palembang, Jumat.
Dia mengatakan, pertemuan itu direncanakan akan diikuti perguruan tinggi sebelas negara seperti di antaranya Hongkong, Malaysia, Thailand, Filipina, Myanmar, Uzbekistan, Korea Selatan, Inggris dan Arab Saudi termasuk Indonesia.
Pertemuan itu sangat bermanfaat untuk mengenalkan Sumsel khususnya bidang pariwisata ke dunia Internasional, ujar dia.
Apalagi, Sumsel sebagai tuan rumah penyelenggaraan Asian Games 2018 ini sehingga sangat menarik untuk dikunjungi, ujar dia
Memang, lanjut dia, salah satu yang akan dikenalkan dalam pertemuan itu yakni wisata olahraga atau kota pariwisata di bidang olahraga (sport tourism).
Sebab Sumsel selama ini rutin menjadi tuan rumah kegiatan olahraga bertaraf internasional sehingga perlu dikunjungi para mahasiswa, ujar dia.
Selain mempenalkan Sumsel sebagai wisata olahraga melalui pertemuan ini pihaknya juga mengenalkan Poltekpar Palembang ke kancah internasional.
Apalagi, lanjut dia, yang hadir dalam pertemuan tersebut dari berbagai negara baik Asia maupun Eropa.
Pertemuan tersebut akan dilaksanakan setiap tahun sehingga wawasan mahasiswa semakin luas, ujar dia.
Namun, yang lebih penting lagi dengan adanya pertemuan itu untuk meningkatkan kunjungan wisatawan ke Sumsel.
Berita Terkait
Lomba Bidar di Danau Cecuho Muara Enim promosikan tradisi dan pariwisata
Minggu, 17 November 2024 18:52 Wib
Menikmati hamparan keindahan alam dari Bukit Dunu
Kamis, 7 November 2024 14:06 Wib
PAD Palembang sektor pajak hotel capai Rp344 miliar
Selasa, 5 November 2024 8:30 Wib
Kota Palembang masukkan 143 kegiatan Kalender Wisata 2025
Senin, 4 November 2024 14:26 Wib
Musisi Jayapura didorong pasarkan karya musik secara daring
Sabtu, 2 November 2024 22:00 Wib
Palembang inventarisasi acara 2025 pemantik wisatawan
Jumat, 25 Oktober 2024 6:10 Wib
Kota Palembang kolaborasi multihelix untuk capai 2,5 juta wisatawan
Selasa, 22 Oktober 2024 19:02 Wib
Pemkot Palembang targetkan puluhan ribu turis hadiri konser jazz dunia
Kamis, 17 Oktober 2024 14:22 Wib