Jajaran Polres Musi Rawas, Sumatera Selatan memberikan perhatian kepada personel yang menderita sakit stroke sebagai wujud kepedulian dan untuk memotivasi penderita penyakit tersebut.
Kapolres Musi Rawas AKBP Danu Agus Purnomo di Musi Rawas, Selasa, mengatakan, pihaknya sengaja berkunjung dan melakukan anjangsana serta bakti sosial dan melakukan pengecekan kesehatan Aipda Steven Romelu, personel yang menderita sakit stroke itu
"Setiba di kediaman Aipda Steven Romelu kami disambut hangat dengan penuh rasa kekeluargaan oleh Aipda Steven beserta keluarga," katanya.
Ia menjelaskan bahwa keluarga besar Polres Mura serta pengurus Bhayangkari cabang Mura terus menyemangati agar jangan patah semangat serta mendoakan agar Aipda Steven yang mengalami sakit cepat sembuh.