Wagub Sumsel ajak masyarakat kerja sama tangkal COVID-19

id Covid, virus corona, ppkm, pandemi covid-19, cegah peningkatan kasus covid

Wagub Sumsel ajak masyarakat kerja  sama tangkal COVID-19

Ilustrasi, Satgas Penanganan COVID-19 mengoptimalkan vaksin booster. ANTARA (Aprionis)

Palembang (ANTARA) - Wakil Gubernur Sumatera Selatan Mawardi Yahya mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk terus mempererat kerja sama dalam upaya menangkal penyebaran COVID-19.

"Penyebaran COVID-19 di provinsi ini masih berlangsung sehingga kerja sama dalam mengantisipasi penularan virus corona itu harus diperkuat," kata dia di Palembang, Kamis.

Menurut dia, partisipasi masyarakat dalam mengendalikan penambahan kasus baru COVID-19 sebagai besar, dengan menerapkan disiplin protokol kesehatan (prokes) secara ketat.

"Dalam kondisi pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) level I hingga 21 November 2022, jika tidak didukung masyarakat kasus penularan COVID-19 yang sejak Oktober 2022 mengalami penambahan cukup tinggi bisa semakin banyak," ujarnya.

Wakil Wali Kota Palembang Fitrianti Agustinda mengingatkan warga di ibu kota Provinsi Sumatera Selatan itu disiplin menerapkan prokes guna mencegah lonjakan kasus COVID-19.

"Dalam kondisi terjadi penambahan kasus COVID-19 akhir-akhir ini tidak perlu khawatir berlebihan, yang perlu dilakukan warga meningkatkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) serta disiplin menerapkan prokes," ujarnya.

Pihaknya juga berupaya mengaktifkan satgas penanganan COVID-19 untuk menegakkan aturan selama masa PPKM level I.

Menurut dia, salah satu penyebab lonjakan kasus di tengah ancaman COVID-19 varian baru Omicron subvarian XBB yang bisa dengan cepat menular, terkait dengan kedisiplinan warga dalam menerapkan prokes.

Untuk menghadapi kondisi tersebut, katanya, warga perlu meningkatkan PHBS dan disiplin dalam menerapkan prokes seperti selalu menggunakan masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak fisik.

Upaya tersebut merupakan tindakan antisipatif yang cukup efektif untuk mencegah penularan COVID-19.

Untuk meningkatkan PHBS dan mendisiplinkan masyarakat menerapkan protokol kesehatan, pihaknya berupaya menurunkan petugas kesehatan ke kawasan permukiman penduduk dengan tugas mengedukasi masyarakat.