Gubernur: P3N Sumsel akan diaktifkan kembali

id pegawai pembantu pencatatan nikah,Herman Deru,P3N,berita sumsel,berita palembang,antara sumsel,antara palembang

Gubernur: P3N Sumsel akan diaktifkan kembali

Arsip- Pelatihan P3N. (ANTARA News Sumsel/Edo Permana)

Palembang (ANTARA News) - Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru mengatakan, pegawai pembantu pencatatan nikah yang selama ini tidak difungsikan akan diaktifkan lagi pada 2019.

"Pemerinta provinsi nantinya akan memberikan insentif kepada Pegawai Pembantu Pencatatan Nikah (P3N. Jika wali kota dan bupati ingin menambah insentif itu sangat diharapkan. Jadi awal tahun 2019 P3N di 17 kabupaten dan kota di Sumatera Selatan kembali diaktifkan karena itu sudah dibahas serta dusetujui," katanya di Palembang, Senin.

Menurut Herman Deru, dengan telah diaktifkannya P3N ininantinya diharapkanpelayanan pencatatan nikah atau penjadwalan pernikahan dapat lebih maksimal. Hal ini karena P3N sebagai tenaga tambahan,membantu tugas Kepala KUA Kecamatan.

"Apalagi selama ini pelayanan sering terlambat, karena keterbatasan tenagadan jauhnya jarak tempuh. InsyaAllah, nanti pada 3 Januari 2019 pada hari Bhakti Kementerian Agama akan dibuatkan serimonialnya," kata dia.

Dalam kesempatan itu gubernur berterima kasih kepada Menteri Agama, Kakanwil Kemenag Sumsel yang telah berkenan mengaktifkan kembali P3N di pelosok desa dalam Provinsi Sumatera Selatan.

Dengan diaktifkan kembali P3N tersebut hendaknya urusan pernikahan tidak mengalami hambatan, tambah dia.