Jakarta (ANTARA) - Tim bola basket NBA Philadelphia 76ers dilaporkan menyepakati perpanjangan kontrak duo pemain forward Tobias Harris dan Mike Scott yang sempat memasuki status bebas kontrak.
Agen sekaligus ayah Harris, Torrel Harris, menyebut putranya akan menandatangani kontrak berdurasi lima tahun dengan nilai 180 juta dolar AS (sekira Rp2,5 triliun) di Sixers, demikian dilaporkan kolumnis The Athletics Shams Charania, pada Senin WIB.
Sementara itu, Scott dilaporkan diikat kontrak baru berdurasi dua tahun dengan nilai 9,8 juta dolar AS (sekira Rp138,4 miliar) di Sixers.
Keduanya tiba di Sixers lewat skema pertukaran dari Los Angeles Clippers yang melibatkan enam pemain dan sejumlah hak pilih NBA Draft pada Februari lalu.
Harris, Scott dan Boban Marjanovic datang ke Sixers, sedangkan Wilson Chandler, Mike Muscala Landry Shamet ke arah sebaliknya disertai sejumlah hak pilih NBA Draft.
Musim lalu, Harris membukukan rataan 18,2 poin dalam 27 pertandingan bersama Sixers di musim reguler serta 15,5 poin per gim di fase playoff.
Jumlah penampilan yang sama juga dibukukan Scott di musim reguler dengan kontribusi 7,8 poin per gim sedangkan di fase playoff hanya rata-rata 5,6 poin.
Sixers belakangan dirumorkan tengah meninjau peluang skema pertukaran yang akan membuat mereka merelakan pemain bintang Jimmy Butler hijrah ke Houston Rockets.
Baca juga: Rockets atur siasat dapatkan Jimmy Butler
Baca juga: Durant umumkan keputusan bergabung dengan Nets
Agen sekaligus ayah Harris, Torrel Harris, menyebut putranya akan menandatangani kontrak berdurasi lima tahun dengan nilai 180 juta dolar AS (sekira Rp2,5 triliun) di Sixers, demikian dilaporkan kolumnis The Athletics Shams Charania, pada Senin WIB.
Sementara itu, Scott dilaporkan diikat kontrak baru berdurasi dua tahun dengan nilai 9,8 juta dolar AS (sekira Rp138,4 miliar) di Sixers.
Keduanya tiba di Sixers lewat skema pertukaran dari Los Angeles Clippers yang melibatkan enam pemain dan sejumlah hak pilih NBA Draft pada Februari lalu.
Harris, Scott dan Boban Marjanovic datang ke Sixers, sedangkan Wilson Chandler, Mike Muscala Landry Shamet ke arah sebaliknya disertai sejumlah hak pilih NBA Draft.
Musim lalu, Harris membukukan rataan 18,2 poin dalam 27 pertandingan bersama Sixers di musim reguler serta 15,5 poin per gim di fase playoff.
Jumlah penampilan yang sama juga dibukukan Scott di musim reguler dengan kontribusi 7,8 poin per gim sedangkan di fase playoff hanya rata-rata 5,6 poin.
Sixers belakangan dirumorkan tengah meninjau peluang skema pertukaran yang akan membuat mereka merelakan pemain bintang Jimmy Butler hijrah ke Houston Rockets.
Baca juga: Rockets atur siasat dapatkan Jimmy Butler
Baca juga: Durant umumkan keputusan bergabung dengan Nets