Dinas sosial lepas pasungan ODGJ

id DINAS SOSIAL LEPAS PASUNGAN ODGJ,Pemasungan,berita sumsel,berita palembang,antara sumsela,antara sumsel,antara palembang,Orang Dengan Gangguan Jiwa,Di

Dinas sosial lepas pasungan ODGJ

Dokumentasi- Pemasungan (ANTARAFOTO/Sahlan kurniawan)

Baturaja, Sumsel (ANTARA News) - Dinas Sosial Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan melepas rantai pasungan dari tangan UM (23) Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) warga setempat yang dipasung orang tuanya karena menderita penyakit kejiwaan.

Kepala Dinas Sosial Ogan Komering Ulu, Syaiful Kamal di Baturaja, Kamis mengatakan bahwa belum lama ini pihaknya melepas pasungan rantai di tangan UM yang dipasung ayahnya di kediamannya di Kelurahan Tanjung Agung, Kecamatan Baturaja Barat.

"UM dipasung ayahnya karena mengalami goncangan kejiwaan yang dialaminya sejak lima tahun terakhir disebabkan oleh masalah keluarga," katanya.

Menurut dia, dalam mengatasi masalah ODGJ ini lebih tepatnya diberikan pengobatan di panti rehabilitasi agar sembuh dari penyakit kejiwaan tersebut bukan dengan cara dipasung.

"Apalagi mengingat UM masih dapat disembuhkan atas penyakit gangguan jiwa yang dideritanya itu asalkan rutin memberinya obat penenang agar sembuh," katanya.

Dia menuturkan, pemasungan adalah bentuk pembatasan gerak ODGJ oleh pihak keluarga atau masyarakat yang dinilai merampas kebebasan ODGJ untuk mendapatkan pelayanan kesehatan guna penyembuhan.

Sejauh ini kata dia, di Kabupaten Ogan Komering Ulu sudah jarang ditemui adanya ODGJ yang dipasung oleh keluarganya atau masyarakat agar tidak mengganggu orang lain.

"Kalaupun ada seperti kasus UM ini akan kami tanggulangi dengan memberikan pengobatan di Puskesmas terdekat atau bisa dikirim ke panti rehabilitasi," ujarnya.

Di panti rehabilitasi tersebut lanjut dia, ODGJ akan menjalani beberapa proses terapi guna pemulihan atas gangguan kejiwaan yang dilakukan dengan cara pendekatan fisik, psikologis dan sosial.

"Rehabilitasi merupakan cara yang tepat untuk proses penyembuhan ODGJ sekaligus menghapus pemasungan," tegasnya.