Jakarta (ANTARA) - Kepolisian menangkap petugas keamanan (sekuriti) rumah berinisial SPA (24) yang mencuri kulkas dan pendingin ruangan (AC) di sebuah rumah Jalan Darmawangsa II, Kelurahan Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
"Yang bersangkutan merupakan penjaga di rumah tersebut, yang diberi kepercayaan pemilik rumah. Ketika ada kesempatan, yang bersangkutan mengambil barang-barang yang ada di rumah tadi," kata Kanit Resmob Satreskrim Polres Metro Jakarta Selatan AKP Bima Sakti di Jakarta, Sabtu.
Bima mengatakan pelaku beraksi saat majikannya sedang tidak berada di rumah.
Dalam melakukan aksinya, pelaku merupakan eksekutor tunggal yang beraksi seorang diri.
Saat itu pelaku menggasak sejumlah perabotan di rumah majikannya termasuk dua unit kulkas, AC dalam (indoor) dan luar ruangan (outdoor), serta pintu yang terbuat dari kayu jati.
Polisi tangkap sekuriti rumah yang curi kulkas dan AC

Polisi memperlihatkan sejumlah barang bukti yang dicuri petugas keamanan rumah di Kebayoran Baru, Jakarta, Sabtu (22/3/2025). ANTARA/HO-Polsek Kebayoran Baru.