Irjen Pol Andi Rian dikukuhkan jadi Kapolda Sumsel

id Listyo Sigit Prabowo,Kapolri

Irjen Pol Andi Rian dikukuhkan jadi Kapolda Sumsel

Pelantikan pejabat tinggi Polri di gedung Rupattama, Mabes Polri, Jakarta Pusat, Sabtu (28/9/2024) (ANTARA/Ho-Humas Mabes Polri)

Tidak hanya itu, Listyo juga melantik beberapa pejabat tinggi Polri untuk menempati posisi baru. Beberapa diantaranya Brigjen Desy Andriani sebagai Direktur Tindak Pidana Perempuan dan Anak (PPA) dan Pidana Perdagangan Orang (PPA).

Selain itu Kapolri juga mengangkat empat Kapolda dan empat Wakapolda baru. Mereka yang dipromosikan sebagai Kapolda diantaranya:

1. Kapolda Sumatera Selatan Irjen Pol Andi Rian R Djajadi yang sebelumnya menjabat Kapolda Sulawesi Selatan

2. Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol Yudhiawan Wibisono yang sebelumnya menjabat Kapolda Sulawesi Utara

3. Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol Roycke Harry Langie sebelumnya menjabat Kakorbinmas Baharkam Polri

4. Kapolda NTB Irjen Pol Hadi Gunawan yang sebelumnya menjabat Koorsahli Kapolri



Adapun yang dipromosikan sebagai Wakapolda yaitu;

1. Wakapolda Jawa Timur Kombes Pol Pasma Royce
2. Wakapolda Jawa Barat Kombes Pol Wibowo
3. Wakapolda Bali Brigjen Pol I Komang Sandi Arsana
4. Wakapolda Babel Brigjen Pol Tony Harsono

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol Trunoyudo mengatakan promosi dan rotasi adalah hal umum suatu organisasi. Rotasi jabatan ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja dan pelayanan serta perlindungan Polri kepada masyarakat.

“Mutasi dan rotasi adalah proses alamiah di organisasi dalam rangka meningkatkan kinerja, tour of duty area,” kata Trunoyudo.