Narkoba asal Medan dikemas jadi kue bolu

id Bnnp banten, pemusnahan narkotika sindikat medan

Narkoba asal Medan dikemas jadi kue bolu

Pemusnahan narkotika ganja seberat 4.479 gram dan sabu 148,211 gram yang berasal dari penangkapan sindikat narkoba Medan di BNNP Banten, Serang, Rabu (10/7/2024). (ANTARA/Devi Nindy)

Serang (ANTARA) - Kepala Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Banten Brigadir Jendral Polisi Rohmad Nursahid menyebut narkoba temuan dari sindikat Medan, dikamuflase jadi kue bolu hingga dibentuk menjadi suku cadang motor.

Temuan tersebut berupa ganja seberat 4.479 gram dan sabu 148,211 gram yang berasal dari penangkapan sindikat narkoba asal Medan, Sumatera Utara.

Rohmad di Serang, Rabu menjelaskan narkotika jenis ganja dikirim melalui jasa ekspedisi dan dibentuk menyerupai suku cadang motor oleh pengirim bernama Rahmat.

"Dibentuk seperti sparepart (suku cadang) bentuk jok itu. Jadi dia menyerupai jok motor," kata dia.