Badminton bidik prestasi Olimpiade

id Pbsi,anthony sinisuka ginting,jonatan christie,bwf world tour finals 2023,bwf world tour finals,olimpiade 2024 paris,bul

Badminton bidik prestasi Olimpiade

Arsip - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Anthony Sinisuka Ginting (kanan) berjabat tangan dengan kompatriotnya Jonatan Christie (kiri) usai pertandingan perempat final Indonesia Open 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (16/6/2023). Ginting melaju ke semifinal usai mengalahkan Jojo 21-19, 21-16. (ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/rwa.)


Sementara, Anthony Ginting finis di posisi ketiga Grup A dan mengoleksi dua kemenangan serta satu kekalahan di fase penyisihan grup. Ginting hanya menelan kekalahan dalam laga sengit kontra Viktor Axelsen (Denmark) dengan rubber game 21-6, 7-21, 13-21, Jumat (15/12).

“Permainan Anthony Ginting sudah menunjukkan permainan yang luar biasa. Memang ada pola stroke yang harus dimajukan lagi untuk membuat Ginting menjadi satu pemain yang lebih komplit,” ujar Irwansyah.

Pelatih berharap, pengalaman kedua pemain di sepanjang tahun 2023, terutama di turnamen pamungkas kemarin, bisa menjadi penambah semangat dan motivasi mereka jelang 2024, yang akan menjadi tahun sibuk untuk mengumpulkan poin kualifikasi Olimpiade Paris.

“Tapi dari keseluruhan, Ginting dan Jonatan sudah mencoba bermain semaksimal mungkin. Dan saya sebagai pelatih merasa cukup puas dan bangga dengan permainan mereka. Insya Allah di tahun 2024, mereka bisa mendapat gelar yang lebih banyak,” kata Irwansyah.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pelatih nilai performa tunggal putra di BWF bekal menuju Olimpiade