Guru TK OKU Timur implementasikan Kurikulum Merdeka Belajar

id Mereka Belajar, peserta didik, tenaga pengajar, Guru PAUD, Dinas Pendidikan

Guru TK OKU Timur implementasikan Kurikulum Merdeka Belajar

Guru PAUD di OKU Timur mengikuti pelatihan, Jumat. (ANTARA/Edo Purmana/23)

Martapura (ANTARA) - Ikatan Guru Taman Kanak-Kanak Indonesia (IGTKI) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, Sumatra Selatan (Sumsel), mengimplementasikan Kurikulum Merdeka Belajar untuk diterapkan oleh seluruh peserta didik jenjang tersebut di wilayah itu.

Ketua IGTKI OKU Timur Tuti Yana di Martapura, Jumat, mengatakan Implementasi Kurikulum Merdeka Belajar tersebut dikemas dalam pelatihan yang diikuti sebanyak 372 peserta dari kalangan guru TK dan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di OKU Timur.

"Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan, kemampuan, dan kreativitas para guru," kata Tuti Yana.

Menurut dia, penerapan Merdeka Belajar merupakan program pemerintah pusat dalam upaya untuk mengatasi krisis belajar, melalui peningkatan kualitas pembelajaran bagi semua peserta didik, khususnya di Kabupaten OKU Timur.

"Dalam program ini tenaga pendidik dilatih untuk membangun suasana belajar yang menarik dan menyenangkan," ujar Tuti Yana.

Sementara Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan OKU Timur Wakimin menambahkan PAUD merupakan salah satu wadah bermain dan belajar bagi anak-anak di usia tersebut.

Untuk itu, kata dia, dalam proses pendidikan anak-anak dididik dan dibantu untuk mengeluarkan serta mengembangkan potensi dan kreativitas sejak dini.

Melalui program bermain sambil belajar ini, kata dia, tentunya diyakini tidak akan membuat anak-anak jenuh ataupun bosan dalam menuntut ilmu di sekolah.

"Melalui program ini para guru dan siswa dalam melaksanakan aktivitas belajar mengajar bisa dengan leluasa dalam menyampaikan pikiran dan bakat yang dimiliki," ujarnya.