Pemprov Sumsel optimalkan PPID

id Pemprov Sumsel, optimalisadi, PPID,corong informasi publik, info publik, keterbukaan informasi,berita sumsel, berita palembang

Pemprov Sumsel optimalkan  PPID

Kegiatan pegawai dan pejabat Pemprov Sumsel. ANTARA/Yudi Abdullah/23.

Palembang (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan mengoptimalkan pejabat pengelola informasi dan dokumentasi (PPID) di 17 kabupaten dan kota sebagai corong informasi publik.

"Optimalisasi PPID perlu dilakukan untuk meningkatkan peran aktif masyarakat dalam mengawasi penyelenggaraan pemerintahan," kata Wagub Sumsel Mawardi Yahya di Palembang, Selasa.

Menurut dia, pola hubungan pemerintah dengan masyarakat sudah berubah, masyarakat mengharapkan hubungan yang transparan serta interaktif dua arah.

Melalui PPID yang ada di setiap organisasi perangkat daerah (OPD) aktif menyosialisasikan prosedur masyarakat memperoleh informasi publik sesuai Undang-Undang No.14 Tahun 2008 tentang keterbukaan informasi publik dan regulasi terkait lainnya.

Sesuai UU tersebut, transparansi pemerintahan mendorong setiap badan publik dalam menyediakan informasi yang cepat, tepat waktu, biaya ringan, dan dengan cara yang sederhana.