Jalan tertutup longsor, Warga Solok tandu wanita akan melahirkan

id longsor solok,banjir solok,akses jalan tertutup longsor,wanita melahirkan,Nagari Aia Luo,berita sumsel, berita palembang,Jorong Kipek, Nagari Aia Luo,

Jalan tertutup longsor, Warga Solok tandu wanita akan melahirkan

Seorang perempuan yang akan melahirkan ditandu warga karena terjebak longsor di Nagari Aia Luo, Kecamatan Payung Sekaki, Kabupaten Solok, Sumatera Barat (ANTARA/istimewa)

Solok (ANTARA) - Seorang perempuan yang akan melahirkan Nora (20) di Jorong Kipek, Nagari Aia Luo, Kecamatan Payung Sekaki, Kabupaten Solok, Sumatera Barat, terpaksa ditandu dan digotong karena akses jalan masih tertutup material longsor.

Wali Nagari Aia Luo Maila saat dihubungi dari Solok, Senin, mengatakan hingga kini akses jalan masih tertutup longsor dan tidak bisa dilewati.

Ia juga mengatakan akibatnya seorang ibu yang akan melahirkan tersebut terpaksa harus ditandu sejauh lebih kurang 11 kilometer dari rumahnya karena jalan di daerah itu lumpuh total akibat material longsor.

"Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan terpaksa harus ditandu agar bisa melewati satu-satunya akses jalan," kata dia.

Ia menjelaskan bahwa warga bersama-sama menggotong Nora (20) sejauh 11 kilometer agar ia bisa melahirkan di Kota Solok, tepatnya di Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Ananda.