Dinkes Sumsel kembali menggalakkan vaksinasi COVID-19

id Capaian vaksinasi, vaksinasi COVID-19, dinkes sumsel, vaksinasi belum tinggi, galakkan vaksinasi massal, kekebalan komunal, perlindungan masyarakat, c

Dinkes Sumsel kembali menggalakkan vaksinasi COVID-19

Pelayanan vaksinasi COVID-19 (ANTARA/Yudi Abdullah/22)

Palembang (ANTARA) - Kepala Dinas Kesehatan Sumatera Selatan Trisnawarman menyatakan capaian vaksinasi COVID-19 di provinsi dengan 17 kabupaten dan kota itu belum terlalu tinggi sehingga kegiatan pelayanan vaksinasi massal akan digalakkan kembali.

"Capaian vaksinasi dosis pertama mencapai 97 persen dari target 6,3 juta jiwa, kemudian vaksinasi dosis kedua 77 persen, dan capaian vaksinasi dosis ketiga (penguat/booster) baru 25 persen dari target yang ditetapkan," kata Trisnawarman, di Palembang, Kamis.

Dia menjelaskan, untuk capaian vaksinasi COVID-19  dosis pertama  diupayakan bisa segera dituntaskan hingga akhir tahun ini karena tinggal sedikit lagi atau sekitar tiga persen.

"Capaian vaksinasi COVID-19 untuk dosis pertama itu sudah cukup bagus dan diupayakan segera 100 persen, sedangkan dosis kedua dan booster pelayanannya akan  digencarkan lagi," ujarnya.

Menurut dia, masyarakat yang hingga kini masih belum divaksinasi dan memenuhi persyaratan diimbau untuk segera mendatangi rumah sakit, puskesmas terdekat atau tempat-tempat yang menggelar pelayanan vaksinasi COVID-19 secara massal.

Begitu pula bagi masyarakat yang sudah divaksinasi dosis pertama dan telah melewati batas jadwal penyuntikan vaksin dosis kedua diimbau untuk segera mendatangi tempat-tempat pelayanan vaksinasi terdekat.

Dengan pelayanan vaksinasi itu diharapkan dapat meningkatkan kekebalan komunal dari penularan COVID-19 dan pandemi bisa segera diakhiri, katanya.