Jakarta (ANTARA) - Penggunaan berlian pada perawatan kulit wajah sebagai serum hingga bedak saat ini menjadi tren. Batu kristal jenis ini dianggap memiliki khasiat yang sangat baik bagi kulit.
Berlian untuk perawatan kulit wajah sudah dilakukan sejak jaman dulu, di mana bubuknya digunakan untuk mencerahkan kulit. Selain mencerahkan, berlian juga bermanfaat untuk menghaluskan dan menenangkan kulit kemerahan.
Baca juga: Farmakolog sebut kekurangan bersihkan wajah pakai
Manfaat dari berlian ini digunakan oleh jenama kecantikan lokal Somethinc sebagai serum terbarunya, Diamond Phyto Stem Cell. Pendiri Somethinc Irene Ursula mengatakan bahwa serum tersebut mampu memperbaiki tekstur kulit hingga memberikan efek kilau.
Berikut ini adalah tiga manfaat dari penggunaan berlian pada kulit wajah, berdasarkan siaran resmi Somethinc, Jumat.
Baca juga: Kulit wajah kendur bisa dipulihkan lewat perawatan tepat
Membuat wajah lebih cerah
Kilau dari berlian memantulkan efek bersinar dan mengatasi permasalahan warna kulit yang tidak merata, pori-pori yang besar, serta kerutan yang sudah mulai muncul. Molekul berlian akan memberikan radiance atau kilau wajah secara alami, sehingga wajah pun terlihat muda dan bercahaya.
Menghaluskan tekstur kulit dan pori-pori
Berlian adalah batu kristal yang paling keras, sehingga menjadikannya eksfoliator yang sangat bagus. Saat digerus menjadi bubuk yang sangat halus, berlian bisa membantu untuk mengangkat sel kulit mati, menstimulasi produksi kolagen, mengurangi efek buruk matahari dan melembabkan kulit. Hasilnya, kulit terasa mulus, dan juga halus.
Menenangkan kulit kemerahan
Untuk produk serum yang terbaru ini, Somethinc bisa menggabungkan kandungan bahan yang memberikan efek menenangkan, yaitu Guaiazulene. Gabungan kedua kandungan ini pun bermanfaat untuk menenangkan kulit kemerahan.
Kandungan Guaiazulene ini juga menjadi antioksidan yang kuat sehingga bisa membantu penggunanya mencegah penuaan dini.
Berita Terkait
Dokter: jaga kebersihan daerah anus guna hindari fistula perianal
Rabu, 13 November 2024 13:55 Wib
Para dokter dunia kupas pengembangan sel punca serta terapi gen
Minggu, 10 November 2024 15:15 Wib
Jaga kesehatan kulit dengan gaya hidup sehat
Minggu, 4 Agustus 2024 19:06 Wib
Petugas gagalkan penyeludupan 600 kulit ular piton
Kamis, 1 Agustus 2024 11:38 Wib
Bedak tabur berpotensi sebabkan bayi baru lahir sulit bernapas
Jumat, 19 Juli 2024 15:12 Wib
Segudang manfaat meminum suplemen kolagen bagi kesehatan kulit
Selasa, 16 Juli 2024 10:44 Wib
Usaha pengepul kulit hewan diserbu masyarakat
Rabu, 19 Juni 2024 19:58 Wib
Pengepul kulit hewan peroleh banyak stok saat Idul Adha
Selasa, 18 Juni 2024 13:56 Wib