Jakarta (ANTARA) - Aktor Leslie Jordan yang dikenal lewat sitkom "Will & Grace" meninggal dunia pada usia 67 tahun, Senin (24/10) waktu setempat.

Dilansir AFP, Senin, Jordan mengalami kecelakaan mobil saat berkendara di Hollywood, kata Don LeClair.

"Dunia jauh lebih suram tanpa cinta dan cahaya dari Leslie Jordan," kata LeClair dalam pernyataan yang dikirimkan ke AFP.

Selama tiga dekade berkarir, Jordan telah berkarya di sejumlah serial teelvisi termasuk "American Horror Story," "Murphy Brown" dan "Ugly Betty."

Dalam "Will & Grace" ia berperan sebagai Beverley Leslie yang garang, teman dari karakter Karen Walker yang kerap tak akur, dan perannya membuat dia mendapatkan penghargaan Emmy.

Pada 2020 Jordan menjadi sangat populer di Instagram karena mengunggah video bagaimana ia mencoba menghibur dirinya sendiri selama pandemi, seperti melakukan olahraga kocak atau meniru penyanyi terkenal. Jumlah pengikutnya melonjak dari 100.000 menjadi 5,8 juta.

Pewarta : Nanien Yuniar
Uploader : Aang Sabarudin
Copyright © ANTARA 2025