Palembang (ANTARA) - Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan mengajak masyarakat agar tidak berlebihan belanja pangan selama Ramadhan 1446 Hijriah/2025 Masehi dan menghadapi Lebaran Idul Fitri.
"Masyarakat diajak tidak berlebihan belanja kebutuhan pangan sebagai salah satu upaya mencegah terjadinya lonjakan harga kebutuhan pokok di pasaran," kata Sekda Sumsel Edward Chandra di Palembang, Jumat.
Menurut dia, menghadapi bulan puasa Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri yang tinggal beberapa pekan lagi sejumlah bahan pokok/pangan harganya bergerak naik akibat permintaan yang tinggi dari masyarakat.
Untuk mencegah harga kebutuhan pokok terus bergerak naik, masyarakat perlu mengendalikan diri dengan tidak belanja berlebihan memperbanyak persediaan di rumah.
Pemprov Sumsel ajak masyarakat tidak berlebihan belanja pangan

Aktivitas masyarakat belanja di salah satu pasar swalayan Palembang. ANTARA/Yudi Abdullah