Jakarta (ANTARA) - Pelatih Persita Tangerang U-20 Ilham Jaya Kesuma dan asisten pelatih Dewa United U-20 Eka Ramdani kompak menyarankan pergelaran Elite Pro Academy (EPA) musim depan menggelar kompetisi usia di atas U-20.
Kedua pelatih itu ingin PT Liga Indonesia Baru (LIB) menambah kelompok usia EPA musim depan karena menurut mereka agar pemain-pemain muda 20 tahun ke atas dapat tetap memiliki wadah mengembangkan talentanya.
Ilham merasa kompetisi seperti ini diperlukan karena menurut dia, regulasi pemain muda di Liga 1 Indonesia musim ini yang wajib memainkan pemain U-22 minimal 45 menit tidak cukup.
Dua pelatih muda sarankan EPA musim depan gelar usia di atas U-20

Kiper Persita Tangerang U-20 Rafi Pamungkas (kiri) dan pelatih Persita Tangerang U-20 Ilham Jaya Kesuma (kanan) berpose pada jumpa pers pasca pertandingan final Elite Pro Academy (EPA) U-20 melawan Dewa United U-20 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (22/2/2025). Final ini dimenangkan oleh Persita melalui adu penalti dengan skor 4-3. (ANTARA/Zaro Ezza Syachniar)