Jakarta (ANTARA) - Manchester City bertemu dengan Real Madrid pada play-off babak 16 besar Liga Champions dan ini dapat dibilang merupakan duel dua tim yang berstatus unggulan.
Manchester City selalu digadang-gadang sebagai salah satu kekuatan baru di sepak bola Eropa, namun pada musim ini, skuad asuhan Pep Guardiola itu tengah dalam situasi yang tidak menguntungkan.
Sempat terseok-seok di Liga Inggris, Manchester City juga mengalami performa yang tak begitu baik ketika berlaga di Liga Champions dan harus memastikan satu tempat di babak play-off hingga pertandingan terakhir babak penyisihan.
The Citizen pada babak penyisihan menempati peringkat ke-22 klasemen akhir dengan 11 poin dari delapan pertandingan, hasil dari tiga kemenangan, dua hasil imbang dan tiga kali menelan kekalahan.
Manchester City vs Real Madrid: Duel dua tim unggulan

Manchester City. (AFP/DARREN STAPLES)