Gunung Ibu masih Awas, dalam sehari terjadi puluhan gempadangkal

id Erupsi Gunung Ibu, Halmahera Barat, Maluku Utara, Badan Geologi

Gunung Ibu masih Awas, dalam sehari terjadi puluhan gempadangkal

Erupsi Gunung Ibu di Halmahera Barat, Maluku Utara, Kamis (16/1/2025) ANTARA/HO-Badan Geologi

Jakarta (ANTARA) - Aktivitas Gunung Ibu di Halmahera Barat, Maluku Utara masih berstatus Awas atau level IV yang dinyatakan oleh Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), dimana dalam sehari terjadi puluhan kali kegempaan vulkanik, sehingga masyarakat harus meningkatkan kewaspadaanya.

Kepala Badan Geologi, Muhammad Wafid dalam keterangannya di Jakarta, Jumat, mengatakan bahwa aktivitas kegempaan vulkanik dangkal sebanyak 80 kali yang terjadi sepanjang hari ini atau setidaknya sampai dengan pukul 06.00 Wita.

Selain itu, di saat yang bersamaan dalam beberapa jam terakhir juga tercatat oleh tim pos pemantauan Gunung Ibu di Halmahera Barat juga terjadi sebanyak 18 kali gempa erupsi, 28 kali gempa hembusan, delapan kali gempa vulkanik dalam dan lima kali gempa tektonik jauh.

Jika ditotalkan selama dua pekan terakhir atau pada medio 1-16 Januari 2024, ada 885 kali gempa letusan dan 8.081 kali gempa vulkanik dangkal, 64 kali gempa tektonik lokal yang beberapa diantaranya dapat dirasakan oleh masyarakat sekitar Gunung Ibu di Halmahera Barat.