Jayapura (ANTARA) - Dinas Pariwisata Kota Jayapura, Papua berpendapat festival musik reggae atau disebut Papua Reggae Festival akan mampu membangkitkan kunjungan wisatawan baik lokal maupun mancanegara seperti dari Papua Nugini (PNG).
"Festival reggae ini tentu menjadi acara yang menarik karena tingginya antusiasme para pencinta musik di kalangan masyarakat di Papua," kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pariwisata Kota Jayapura Erid Rumansara di Jayapura, Jumat.
Menurut Rumansara, ajang tersebut diselenggarakan oleh Komunitas Rasta Kribo dengan demikian pihaknya terus memberikan dukungan supaya pelaksanaan kegiatan itu berlangsung aman.
"Festival musik reggae juga merupakan salah satu kalender event dari Dinas Pariwisata Kota Jayapura di mana ini bertujuan untuk membangkitkan sektor ekonomi kreatif (Ekraf)," ujarnya.
Dia menjelaskan pihaknya berharap melalui festival musik reggae yang akan berlangsung pada 19 Oktober 2024 sektor pariwisata dan ekonomi kreatif akan semakin bertumbuh dan berkembang.
Berita Terkait
Menikmati hamparan keindahan alam dari Bukit Dunu
Kamis, 7 November 2024 14:06 Wib
PAD Palembang sektor pajak hotel capai Rp344 miliar
Selasa, 5 November 2024 8:30 Wib
Kota Palembang masukkan 143 kegiatan Kalender Wisata 2025
Senin, 4 November 2024 14:26 Wib
Musisi Jayapura didorong pasarkan karya musik secara daring
Sabtu, 2 November 2024 22:00 Wib
Palembang inventarisasi acara 2025 pemantik wisatawan
Jumat, 25 Oktober 2024 6:10 Wib
Kota Palembang kolaborasi multihelix untuk capai 2,5 juta wisatawan
Selasa, 22 Oktober 2024 19:02 Wib
Pemkot Palembang targetkan puluhan ribu turis hadiri konser jazz dunia
Kamis, 17 Oktober 2024 14:22 Wib
Film Dul Muluk dan Dul Malik potensial promosikan pariwisata Sumsel
Minggu, 29 September 2024 6:11 Wib