KKP ungkap terdapat 40-50 tempat pengemasan BBL di Indonesia

id Rumah kemas BBL, penyelundupan BBL, rumah kemas BBL, benur

KKP ungkap terdapat 40-50 tempat pengemasan BBL di Indonesia

Personel Direktorat Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) memperlihatkan barang bukti penyelundupan benih lobster. ANTARA FOTO/Teguh Prihatna

Jakarta (ANTARA) - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mengungkapkan, hingga kini diperkirakan terdapat sebanyak kurang lebih 40-50 lokasi rumah kemas (packing house) di Indonesia yang digunakan sebagai tempat pengemasan benih bening lobster (BBL) sebelum diselundupkan ke luar negeri.

“Adalah. Kurang lebih 40-50 (rumah kemas),” ujar Direktur Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) KKP Pung Nugroho Saksono dalam wawancara cegat di Jakarta, Senin.

Meski telah mengantongi lokasi-lokasi rumah kemas BBL, Pung belum dapat memaparkan secara rinci lokasi rumah kemas BBL tersebut.

“Cuma yang memegang itu ya kami tidak bisa berikan informasi dimana saja karena pasti lari lah,” jelasnya.
 
Direktur Jenderal Pengawasan Sumber Daya Kelautan dan Perikanan (PSDKP) Pung Nugroho Saksono. (ANTARA/Laily Rahmawaty)