Dari Yamal hingga Arda, rekor-rekor terpecahkan di pekan pertama

id EURO 2024,Lamine Yamal,Pepe,Arda Guler,Piala Eropa 2024

Dari Yamal hingga Arda, rekor-rekor terpecahkan di pekan pertama

Pelatih Slovakia asal Italia Francesco Calzona merayakan bersama bek Slovakia #03 Denis Vavro setelah pertandingan sepak bola Grup E UEFA Euro 2024 antara Belgia dan Slovakia di Frankfurt Arena di Frankfurt am Main pada 17 Juni 2024. ANTARA/AFP/Angelos Tzortzinis / pri.

Jakarta (ANTARA) - Meski baru melangsungkan pekan pertama namun gelaran Piala Eropa atau Euro 2024 yang berlangsung di Jerman mulai 14 Juni lalu telah memecahkan sejumlah rekor catatan sejarah sepanjang turnamen.

Euro 2024 telah melangsungkan 12 pertandingan mulai dari grup A hingga grup F yang dilangsungkan di 10 kota Jerman. Sejumlah rekor menarik gelaran turnamen terbesar negara-negara benua Eropa tersebut terpecahkan di antaranya penyerang Spanyol, Yamine Yamal menjadi pemain termuda yang mencatatkan penampilan hingga bek veteran Portugal, Pepe yang mencantumkan namanya sebagai pemain tertua yang tampil di Piala Eropa. Hingga tendangan melengkung Arda Guler yang membuatnya sebagai pemain debutan termuda yang mencetak gol sepanjang sejarah Piala Eropa.

Dengan turnamen edisi ke-18 tersebut masih baru melakoni pertandingan pekan pertama, bukan tidak mungkin sejumlah rekor yang selama ini masih bertahan akan kembali terpecahkan pada gelaran Piala Eropa 2024.

Debut Lamine Yamal sebagai pemain termuda di Piala Eropa

Lamine Yamal memulai aksi perdananya bersama dengan Spanyol saat menjalani pertandingan pembuka menghadapi Kroasia pada 15 Juni lalu. Diturunkan pelatih Luis De La Fuente sejak menit awal, Lamine Yamal tercatat sebagai pemain termuda yang menjalani debut di Piala Eropa sepanjang sejarah dengan usia 16 tahun 338 hari.

Pemain Barcelona tersebut membuahkan hasil yang manis kala mencatatkan satu assits untuk Dani Carvajal dan membawa La Roja mengamankan tiga poin penuh usai membungkam Kroasia dengan skor tiga gol tanpa balas.

Pepe yang makin tua makin jadi

Bek tengah Portugal, Pepe memecahkan rekor sebagai pemain tertua yang tampil di ajang Piala Eropa. Pepe yang kini berusia 41 tahun 113 hari mencatatkan penampilan sejak menit awal saat Portugal menghadapi Republik Ceko pada pertandingan pertama grup F Piala Eropa 2024, 18 Juni.