Ricky: Indonesia Open ajang pembuktian sebelum Olimpiade

id Ricky soebagdja,indonesia open 2024,indonesia open,pbsi,olimpiade paris,berita palembang, berita sumsel

Ricky: Indonesia Open ajang pembuktian sebelum Olimpiade

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PP PBSI Ricky Soebagdja saat menanggapi pertanyaaan wartawan di area Istora Senayan Jakarta, Rabu (5/6/2024). (ANTARA/Arnidhya Nur Zhafira)

Ginting harus menelan kekalahan dari Kenta Nishimoto pada babak 32 besar melalui rubber game 21-17, 11-21, 8-21.

“Jujur, sampai sekarang saya belum bertemu dan diskusi langsung terkait apakah ada masalah (dengan Ginting). Tapi kalau melihat dari permainan kemarin, rasanya ada yang berbeda dan tidak seperti biasanya,” ungkap Ricky.

“Ini (naik-turun performa) adalah hal yang biasa untuk pemain. Tapi tetu harapannya, seiring berjalannya waktu, kita bisa memperbaiki hasilnya nanti,” ujarnya menambahkan.

Sementara itu, masih ada sembilan wakil Indonesia yang berlaga di 32 besar Indonesia Open 2024 hari ini. Ada Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari di sektor ganda campuran.

Lebih lanjut, dari nomor tunggal putra ada Jonatan Christie, serta Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, dan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan di ganda putra.

Dari sektor ganda putri, Indonesia diwakili dua pasangan pada hari ini yaitu Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi dan Jesita Putri Miantoro/Febi Setaningrum.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Ricky: Indonesia Open ajang pembuktian sebelum Olimpiade Paris