12 wakil Indonesia berlaga di Sri Lanka International Challenge

id sri lanka international challenge,Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan/Rahmat Hidayat,bulu tangkis,berita palembang, berita sumsel

12 wakil Indonesia berlaga di Sri Lanka International Challenge

Ganda putra Indonesia Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan/Rahmat Hidayat saat berlaga di babak 32 besar Thailand Masters 2024 di Bangkok, Thailand, Rabu (31/1/2024). (ANTARA/HO/PP PBSI)

Jakarta (ANTARA) - Sebanyak 12 wakil Indonesia siap berlaga pada turnamen Sri Lanka International Challenge 2024, yang bergulir mulai Selasa hingga Minggu (11/2).

Mengutip hasil undian di BWF, pada sektor tunggal putra, Indonesia diwakili oleh Tommy Sugiarto, Michael Daniel Royce Karamoy, dan Kho Henrikho Wibowo yang bakal memulai perjalanan mereka dari babak 64 besar.

Tommy akan berhadapan dengan Kok Jing Hong (Malaysia), sementara Michael dan Kho masing-masing bakal bertemu dengan Yu Xiao Tan (Malaysia) dan Sathish Kumar (India) di babak awal ini.

Lebih lanjut, Indonesia memiliki tujuh atlet di sektor tunggal putri. Ada Mutiara Ayu Puspitasari yang akan berjumpa dengan wakil Malaysia Oo Shan Zi (Malaysia), disusul oleh Aisyah Sativa Fatetani yang berhadapan dengan tunggal putri India Sri Nitya Naraharisetti di babak 32 besar.