Amerika Serikat minta warganya tinggalkan Belarus, Lithuania tutup perbatasan

id Amerika Serikat,Belarus,Rusia,berita sumsel, berita palembang,Rusia ke Ukraina

Amerika Serikat minta warganya tinggalkan Belarus, Lithuania tutup perbatasan

Polandia telah mengumumkan penambahan pasukan ke perbatasan dengan Belarus. (ANTARA/Anadolu)

Istanbul (ANTARA) - Amerika Serikat pada Senin (21/8) meminta para warga negaranya "segera" meninggalkan Belarus, antara lain karena sikap negara itu yang dianggap AS terus mendukung serangan Rusia ke Ukraina.

Sementara itu, Lithuania telah menutup dua dari enam pintu penyeberangan ke Belarus negara sekutu Rusia di tengah ketegangan yang meningkat di kawasan itu.

"Jangan berkunjung ke Belarus karena otoritas Belarus terus memfasilitasi serangan Rusia yang tidak beralasan ke Ukraina," kata Kedutaan Besar AS di Minsk, melalui pernyataan.

Para warga negara AS diperingatkan bahwa ada peningkatan kehadiran pasukan militer Rusia di Belarus.

Selain itu, kedubes AS menggambarkan bahwa penegakan hukum di Belarus berlangsung secara sewenang-wenang.