Polisi kirim pelaku onar Yudoke Andreawan rumah sakit jiwa

id keonaran jakarta,Yudo Andreawan,pelaku onar,Dr. Soeharto Heerdjan, Grogol,observasi kejiwaan

Polisi kirim pelaku onar Yudoke Andreawan rumah sakit jiwa

Kasubdit Ranmor Ditreskrimum Polda Metro Jaya Kompol Yuliansyah saat ditemui pers di Jakarta, Jumat (14/4/2023) ANTARA/Ilham Kausar

Jakarta (ANTARA) - Polda Metro Jaya mengirim pelaku keonaran di beberapa tempat umum Yudo Andreawan (25) ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Dr. Soeharto Heerdjan, Grogol, Jakarta Barat.

“Dokter merekomendasikan yang bersangkutan (Yudo Andreawan) untuk dirawat lanjutan di RSJ Grogol,” kata Kasubdit Ranmor Ditreskrimum Polda Metro Jaya Kompol Yuliansyah dalam keterangan tertulis di Jakarta, Kamis.

Yuliansyah menuturkan, keputusan tersebut merupakan hasil dari observasi kejiwaan yang dilakukan oleh dokter di RS Polri Kramat Jati selama 20 hari.

Pemeriksaan observasi kejiwaan terhadap Yudo dilakukan dengan melibatkan beberapa pihak, di antaranya penyidik dan juga orang tua Yudo.

“Hasil dari observasi yang dilakukan dokter di RS Kramat Jati selama 20 hari sebelumnya,” katanya.