Jakarta (ANTARA) - Juara French Open Ashleigh Barty hanya kurang dua kemenangan lagi untuk menjadi petenis peringkat satu dunia setelah menundukkan Venus Williams 6-4, 6-3 untuk mencapai semifinal Birmingham Classic.
Barty akan menyingkirkan Naomi Osaka pada puncak ranking dunia sebelum Wimbledon dengan memenangi gelar di Birmingham dan ia memperpanjang kemenangan beruntunnya menjadi 10 pertandingan melawan juara lima kali Wimbledon, Venus.
"Saya merasa seperti setiap pertandingan di lapangan rumput sedikit demi sedikit membaik, dan itu bagus untuk memberi saya kesempatan lagi untuk tampil di lapangan rumput dan memainkan pertandingan tunggal lainnya," kata Barty dikutip AFP, Sabtu.
"Selalu istimewa bermain melawan seorang juara seperti Venus. Ia melakukan hal-hal luar biasa untuk olahraga kita. Ia menginspirasi generasi untuk mengambil raket tenis. Setiap kali Kau bermain melawannya, sungguh suatu keistimewaan," katanya.
Williams mengawali pertandingan dengan lebih baik ketika petenis berusia 39 tahun itu memimpin 4-1 pada set pertama.
Namun Barty, juga merasa nyaman di rumput dan merespon sedemikian rupa dengan mudah memenangi lima gim berikutnya untuk merebut set tersebut.
Petenis Australia, Barty, harus mencegah break point pada service game pertamanya pada set kedua, namun kemudian mengendalikan permainan dengan mematahkan dua servis Williams untuk memastikan bertemu Barbora Strycova pada semifinal, Sabtu.
Strycova tampil lebih baik dalam pertarungan antara petenis Ceko untuk mengalahkan Kristyna Pliskova 6-2, 6-4 untuk mencapai babak empat besar di Birmingham untuk keempat kalinya dalam enam penampilan.
Pada semifinal lainnya, petenis Jerman Julia Goerges akan menghadapi Petra Martic, yang bertahan dari lima match point untuk menyisihkan mantan juara French Open Jelena Ostapenko.
Martic tertinggal 2-5 pada set kedua setelah kehilangan set pertama pada tie-break, namun ia bergerak untuk memenangi lima gim berikutnya sebelum melaju untuk memenangi set ketiga 6-1.
"Saya masih tidak percaya bahwa saya memenangai pertandingan ini," kata Martic.
Goerges, semifinalis Wimbledon pada 2018, jauh lebih nyaman dengan memenangi pertandingan 6-3, 6-2 atas Yulia Putintseva yang menyingkirkan peringkat satu dunia Naomi Osaka pada Kamis.
Berita Terkait
Mantan petenis nomor satu Ash Barty umumkan pernikahan
Minggu, 31 Juli 2022 9:37 Wib
Petenis nomor satu dunia Ash Barty kian serius dalami golf
Selasa, 19 April 2022 9:58 Wib
Collins kalahkan Swiatek bertemu Barty di final Australian Open
Kamis, 27 Januari 2022 23:46 Wib
Petenis Djokovic dan Barty unggulan teratas Australian Open
Rabu, 12 Januari 2022 10:07 Wib
Barty bertemu pemenang French Open 2021 di 16 besar Wimbledon
Minggu, 4 Juli 2021 8:04 Wib
Sabalenka juarai turnamen tanah liat di Madrid Open 2021
Minggu, 9 Mei 2021 5:25 Wib
Barty menang mudah di putaran kedua
Jumat, 5 Juli 2019 11:17 Wib
Halep tundukkan Barty capai final montreal
Minggu, 12 Agustus 2018 10:26 Wib